SBO TV 5 Oktober 2020 Kelas 1 – 6

Lacakalamat.com – Materi soal dan jawaban SBO TV 5 Oktober 2020 untuk kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 SD ini sengaja kami bagikan agar memudahkan para siswa dalam mengerjakan tugas.

Seperti diketahui, untuk siswa-siswi Sekolah Dasar se-Kota Surabaya, materi pembelajaran akan diberikan secara daring melalui program Belajar dari Rumah bersama GURUKU di SBO TV.

Jawaban SBO TV 5 Oktober 2020 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 SD
Jawaban SBO TV 5 Oktober 2020 Kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 SD

Untuk hari Senin, 5 Oktober 2020 ini, materi pembelajaran akan diberikan seperti biasa yaitu mulai pukul 07.00 hingga pukul 12.00 WIB, berikut jadwal lengkapnya :

  • 07.00 – 07.30 : SD Kelas 4
  • 07.30 – 08.00 : SD Kelas 3
  • 09.00 – 09.30 : SD Kelas 2
  • 09.30 – 10.00 : SD Kelas 1
  • 11.00 – 11.30 : SD Kelas 5
  • 11.30 – 12.00 : SD Kelas 6

Baca juga : Soal SBO TV 6 Oktober 2020 Kelas 1 – 6

Kalian juga bisa menonton live streaming-nya di Youtube pada channel SBO Digital pada link berikut >> SBO Digital.

Di akhir materi, para guru akan memberikan tugas untuk para siswa agar dikerjakan di rumah dan dikirim ke guru masing-masing. Berikut rangkuman soal dan jawaban SBO TV 5 Oktober 2020 :

SOAL & JAWABAN SBO TV 5 Oktober 2020

KELAS 1

SOAL

Buatlah kolase dengan pola burung hantu menggunakan bahan biji-bijian!

Soal dan Jawaban SBO TV 5 Oktober SD Kelas 1
Tugas Kelas 1

JAWABAN

Contoh kolase Burung Hantu :

kolase burung hantu
Kolase Burung Hantu
kolase burung hantu
Kolase Burung Hantu

————————————–

KELAS 2

SOAL

Pilihlah kata berikut yang memiliki arti sama! Berilah tanda centang (v) pada jawaban yang tepat!

Soal dan Jawaban SBO TV 5 Oktober SD Kelas 2
Tugas Kelas 2

JAWABAN

1. Menolong = Membantu

2. Kelompok = Tim

3. Gembira = Senang

4. Putra = Anak Laki-laki

5. Kompak = Rukun

————————————–

KELAS 3

SOAL

1. Jelaskan menurut pendapatmu apa yang dimaksud pemanasan global?

2. Sebutkan bencana yang terjadi jika pemanasan global dibiarkan!

3. Apa yang dapat kita lakukan untuk mengurangi laju pemanasan global?

Soal SBO TV 5 Oktober 2020 Kelas 3
Tugas Kelas 3

JAWABAN

1. Pemanasan global adalah meningkatnya suhu rata-rata di atmosfer, laut, dan daratan Bumi.

2. Yang terjadi jika pemanasan global dibiarkan :

  • Berkurangnya populasi tumbuhan dan hewan
  • Mencairnya es di kutub
  • Penyebaran berbagai penyakit
  • Cuaca ekstrem/ tidak teratur

3. Yang dapat kita lakukan untuk mengurangi laju pemanasan global :

  • Mengolah sampah 3R (reduce, reuse, recycle)
  • Mengurangi penggunaan kendaraan pribadi
  • Menghemat penggunaan listrik di rumah
  • Reboisasi di hutan gundul dan menanam pohon
  • Membuat ventilasi udara yang baik
  • Menggunakan notepad di gadget untuk mengurangi penggunaan kertas.

————————————–

KELAS 4

SOAL

1. Sebutkan beberapa sumber daya alam yang ada di daerahmu dan jenis pekerjaan yang berkaitan dengan sumber daya alam tersebut!

2. Sebutkan sebanyak-banyaknya perilaku yang dapat kita lakukan untuk melestarikan dan menghemat sumber daya alam yang ada di sekitar kita?

Soal dan Jawaban SBO TV 5 Oktober SD Kelas 4
Tugas Kelas 4

JAWABAN

1. Sumber daya alam dan jenis pekerjaan :

  • Garam >> Petani garam
  • Ikan >> Nelayan
  • Eceng gondok >> Pengrajin
  • Pantai >> Pemandu wisata

2. Perilaku melestarikan dan menghemat sumber daya alam :

  • Tidak membuang-buang makanan
  • Menggunakan air sesuai kebutuhan
  • Mematikan lampu pada siang hari
  • Menanam pohon di sekitar rumah
  • Tidak menebang pohon secara liar
  • Menangkap ikan dengan cara yang baik dan tidak merusak ekosistem laut

————————————–

KELAS 5

SOAL

Buatlah pantun kanak-kanak lalu baca dan rekam. Kirim rekaman video tersebut ke guru kalian masing-masing.

JAWABAN

Contoh Pantun Kanak-Kanak (Pilih salah satu) :

Terbang rendah burung kutilang
Hinggap di dahan sambil menoleh
Hatiku senang tidak kepalang
Ayah pulang membawa oleh-oleh

Sapi putih tarik pedati
Pedatinya bergoyang-goyang
Ayah selalu baik hati
Aku ditimang aku disayang.

Rajut kain dengan benang
Rajutnya dengan putri dayang
Ayah pulang hati senang
Wajah ibu juga riang.

Kolang kaling es kelapa
Campur sedikit air nira
Ayah pulang bawa apa
Ayah pulang bawa gembira

————————————–

KELAS 6

SOAL

Buatlah video bermain alat musik yang kalian punya, misalkan pianika, gitar, drum, dan lain sebagainya lagu “Mariam Tomong”, lalu kirimkan ke gurumu agar mengetahui bahwa siswanya memiliki keterampilan dalam bermain alat musik.

Bagi yang tidak memiliki alat musik, kalian dapat menyanyikan lagu “Mariam Tomong” lalu kirimkan ke gurumu agar mengetahui bahwa siswanya sudah mampu menyanyikan lagu Mariam Tomong dengan sangat baik.

Soal dan Jawaban SBO TV 5 Oktober SD Kelas 6
Tugas Kelas 6

JAWABAN

Praktikkan dan rekam di rumah kalian masing-masing.

————————————–

Demikianlah rangkuman soal dan jawaban SBO TV Senin, 5 Oktober 2020 untuk siswa kelas 1, 2, 3, 4, 5, 6 Sekolah Dasar, semoga bermanfaat.

Leave a Comment