Lacakalamat.com – Hari ini kakak akan membagikan tugas dan jawaban SBO TV 24 Februari 2021 kelas 1 dan 2 Sekolah Dasar dalam program GURUKU.
Hari ini, para siswa kelas 1 akan belajar materi Pendidikan Agama Katolik bersama ibu guru Utari yang tayang pada jam 09.30 – 10.00 WIB.
Sedangkan untuk siswa-siswi kelas 2 akan belajar materi Cara Merawat Tumbuhan yang dipandu oleh ibu guru Anggi Mahardita yang tayang pada jam 09.00 – 09.30 WIB.
Ada beberapa tugas atau soal yang diberikan pada hari Rabu, 24 Februari 2021 ini, dan para siswa wajib untuk mengerjakan dan mengirimnya ke guru masing-masing.
Soal dan Jawaban SBO TV 24 Februari 2021
SD KELAS 1
SOAL
1. Tuliskan perbuatan baik yang kamu lakukan kepada orang-orang di sekitarmu (lihat tabel di bawah ini).
2. Buatlah kartu Natal untuk teman dan saudara terdekat kalian!
JAWABAN
1. Berikut contoh perbuatan baik yang bisa dilakukan :
Kepada | Perbuatan baik yang dilakukan |
---|---|
Orang tua | Membantu membersihkan rumah |
Guru | Menyapa guru |
Teman | Mentraktir teman |
Kakak | Membantu kakak |
Adik | Memperbaiki mainan adik |
2. Buatlah kartu Natal dengan meminta bantuan orang tua.
———————————–
SD KELAS 2
SOAL
Buatlah sebuah cerita tentang cara merawat tumbuhan di sekitar rumahmu! Gunakan huruf kapital dan tanda baca yang tepat!
JAWABAN
Ibuku mempunyai hobi bercocok tanam. Banyak bunga dan tanaman lain yang ada di teras halaman rumahku.
Setiap hari ibu selalu menyiram tanaman-tanamannya. Tak lupa juga ibu memberikan pupuk secara rutin seminggu sekali.
Agar selalu terlihat segar dan bagus, ibu juga mencabuti rumput-rumput liar yang tumbuh di sekitar tanaman-tanaman tersebut.
Dengan adanya tanaman koleksi ibu, halaman rumahku terlihat hijau dan enak dipandang mata.
——————————————-
Sekian dulu informasi tentang soal dan jawaban SBO TV 24 Februari 2021 untuk siswa-siswi SD kelas 1 dan 2, semoga bermanfaat.
Baca juga :
- Jawaban Soal SBO TV 24 Februari 2021 SD Kelas 3 dan 4
- Jawaban Soal SBO TV 24 Februari 2021 SD Kelas 5 dan 6