Jumlah siswa kelas V ada 49 orang. Lima per tujuh bagian sedang berolahraga di lapangan. Dari peserta olahraga itu, 3/5 bagian adalah siswa laki-laki. Berapa banyak siswa perempuan yang berolahraga?

Selamat datang dalam program Belajar dari Rumah TVRI hari ini Senin, 11 Mei 2020 untuk siswa-siswi SD kelas 4 – 6.

Pada materi kali ini adik-adik akan belajar Matematika tentang Operasi Hitung Bilangan Pecahan yang dibawakan oleh Pak Ridwan.

Ada 3 soal cerita dalam materi hari ini salah satunya berbunyi “Jumlah siswa kelas V ada 49 orang. Lima per tujuh bagian sedang berolahraga di lapangan. Dari peserta olahraga itu, 3/5 bagian adalah siswa laki-laki. Berapa banyak siswa perempuan yang berolahraga?“.

Jika adik-adik menyimak penjelasan Pak Ridwan dalam tayangan tadi, pastinya tidak kesulitan dalam mengerjakan soal tersebut.

Soal dan Jawaban TVRI 11 Mei 2020 SD Kelas 4 – 6

Pertanyaan

1. Pada awalnya, drum air yang ada di taman rumah hanya berisi air 1/4 bagian. Karena semalam turun hujan lebat, maka isinya sekarang menjadi hampir penuh, yaitu 4/5 bagian. Berapa bagian banyak air hujan yang menambah isi dalam drum tersebut?

2. Jumlah siswa kelas V ada 49 orang. Lima per tujuh bagian sedang berolahraga di lapangan. Dari peserta olahraga itu, 3/5 bagian adalah siswa laki-laki. Berapa banyak siswa perempuan yang berolahraga?

3. Caca mempunyai 3/4 liter air mineral. Ia memberikan kepada Indri 5/8 liter. Kemudian Caca mengambil air mineral dari botolnya sebanyak 5/6 liter. Berapa liter air mineral Caca sekarang?

Jawaban

1. Informasi :

  • Isi air hujan mula-mula = 14 bagian
  • Isi sekarang = 45 bagian

Ditanya :

  • Berapa banyak bagian tambahan air hujan?

Jawab :

Langkah pertama adalah menyamakan penyebutnya

  • 14 dikali 55 = 520
  • 45 dikali 44 = 1620
  • 1620520 = 1120

Jadi, banyak air hujan yang menambah drum adalah 1120 bagian

————————————–

2. Informasi :

  • Jumlah siswa kelas V = 49 orang
  • Siswa yang berolahraga = 57 bagian, dimana 35 bagiannya adalah siswa laki-laki

Ditanya :

  • Berapa banyak siswa perempuan yang berolahraga?

Jawab :

  • Jumlah siswa yang berolahraga 57 x 49 = 35 siswa
  • Jumlah siswa laki-laki yang berolahraga 35 x 35 = 21 siswa laki-laki
  • Jumlah siswa perempuan yang berolahraga adalah 35 – 21 = 14 siswi

Jadi banyak siswa perempuan yang berolahraga adalah 14 siswa perempuan

————————————–

3. Informasi :

  • Jumlah air mineral Caca = 34 liter
  • Diberikan ke Indri = 58 liter
  • Mengambil air lagi = 56 liter

Ditanya :

  • Berapa liter air mineral Caca sekarang?

Jawab :

Langkah pertama adalah menyamakan penyebutnya

  • Jumlah air mineral Caca = 34 dikali 22 = 68
  • Diberikan ke Indri = 58 liter (tetap)
  • Jumlah air setelah diberikan ke Indri adalah 6858 = 18 liter

Jumlah air mineral Caca sekarang

  • = 18 + 56
  • = 324 + 2024
  • = 2324 liter

Jadi jumlah air mineral Caca sekarang adalah 2324 liter

————————————–

Itulah jawaban dari soal Belajar dari Rumah TVRI hari ini. Jangan lupa bagikan artikel ini ke teman-teman kalian yang lain, sampai jumpa.

Leave a Comment